BINTAN — Jajaran Pemerintah Desa Toapaya bersama sejumlah pihak terkait menggelar rapat persiapan pelaksanaan Takbir Keliling tingkat Kecamatan Toapaya pada Rabu (26/3/2025) pukul 09.00 WIB.
Rapat berlangsung di Balai Kantor Desa Toapaya, Kabupaten Bintan, dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat.
Babinsa Desa Toapaya, Sertu Pedri Marlis, turut hadir dalam rapat tersebut. Berdasarkan hasil diskusi, rute Takbir Keliling ditetapkan dengan start dari Masjid Nurul Iman Cikolek, Desa Toapaya, menuju Desa Toapaya Utara hingga KM 42, lalu kembali ke Desa Toapaya dan Kelurahan Toapaya Asri melalui jalan lintas lama. Selanjutnya, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke KM 16, perbatasan Kabupaten Bintan dan Kota Tanjungpinang, sebelum akhirnya finis di Balai Kantor Desa Toapaya.
Sejumlah tokoh turut hadir dalam rapat tersebut, antara lain:
- Kepala Desa Toapaya, Adrianto
- Ketua BPD Desa Toapaya, Zainuddin
- Sekretaris Desa Toapaya, Januar
- Kepala Dusun 2, Agus Cahyono
- Ketua RT/RW se-Desa Toapaya
- Perwakilan Karang Taruna Desa Toapaya
- Perwakilan pengurus masjid dan surau se-Desa Toapaya
Rapat diawali dengan pembukaan oleh Sekretaris Desa, dilanjutkan sambutan dari Kepala Desa Toapaya, diskusi terkait teknis pelaksanaan, dan diakhiri dengan sesi penutup. Kegiatan berlangsung dengan aman dan lancar hingga selesai pada pukul 10.20 WIB.
Dengan adanya rapat ini, diharapkan pelaksanaan Takbir Keliling di Kecamatan Toapaya dapat berjalan tertib dan meriah, serta menjadi momentum kebersamaan masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idulfitri.