Pohon Tumbang Akibatkan Listrik Padam dan Akses Jalan Terhambat di Jalan Rambutan

— Sebuah pohon tumbang akibat penebangan oleh warga menyebabkan gangguan listrik dan menghalangi akses jalan di Jalan Rambutan, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Tanjungpinang Barat, Minggu (13/4).

Peristiwa terjadi sekitar pukul 11.00 WIB saat empat warga Wira, Andi, Sudirman, dan Rasyid melakukan penebangan dua pohon durian di lokasi tersebut.

Salah satu pohon yang ditebang tumbang ke arah Perumahan Taman Rambutan Indah dan mengenai tiang listrik di pinggir jalan.

Akibat kejadian tersebut, aliran listrik di kawasan sekitar terputus. Warga setempat segera melaporkan insiden ini ke PLN Kota Tanjungpinang.

Tak lama berselang, petugas PLN tiba di lokasi dan melakukan pemadaman listrik guna menghindari potensi bahaya.

Babinsa Kelurahan Kampung Baru yang menerima laporan dari masyarakat sekitar pukul 12.00 WIB langsung turun ke lokasi.

Petugas kemudian mengalihkan sementara arus lalu lintas dan melakukan evakuasi pohon tumbang bersama tim SAR terbatas dari Babinsa setempat.

Sekira pukul 13.40 WIB, proses evakuasi pohon selesai dilakukan. PLN pun langsung melakukan perbaikan instalasi listrik yang terdampak.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun warga diimbau lebih berhati-hati dalam melakukan penebangan pohon untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *