TANJUNGPINANG — Babinsa Kampung Bugis Koramil 01 Kota Serda Hardiansyah dan Bhabinkamtibmas melaksanakan patroli Karhutla bersama Dinas KLHK untuk mencegah secara dini kebakaran hutan di wilayah Kelurahan kampung Bugis, Rabu (3/7/2024).
Ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla)menjadi salah satu isu lingkungan yg trus memerlukan perhatian serius ,untuk menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah kebakaran hutan yang berdampak merugikan
Untuk itu Babinsa beserta bhabinkamtibmas berkolaborasi dengan dinas KLHK dan staf kelurahan melaksanakan patroli Karhutla di wilayah kelurahan Kampung Bugis dan sekitarnya, patroli seperti ini merupakan langkah positif dalam mewujudkan lingkungan yang lebih sehat dan lestari