TANJUNGPINANG — Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, warga Kelurahan Melayu Kota Piring, Kecamatan Tanjungpinang Timur, menggelar doa bersama dan pawai tarhib pada Rabu (26/2).
Kegiatan yang berlangsung di Masjid Al-Maghfiroh, RT 003/RW 004, Jalan Wonosari, ini diinisiasi oleh Remaja Masjid Al-Maghfiroh dan Ikatan Pemuda Wonosari (IKAPURI).
Babinsa Kelurahan Melayu Kota Piring, Serda Handi Rustanto, turut hadir dalam acara yang dimulai pukul 07.00 WIB tersebut.
Selain doa bersama, warga juga menggelar pawai tarhib sebagai bentuk syukur dan kegembiraan menyambut Ramadan yang jatuh pada 1 Maret 2025.
“Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat keimanan, ketakwaan, serta mempererat silaturahmi antarwarga,” ujar salah satu panitia.
Turut hadir dalam acara ini Babinsa, Bhabinkamtibmas, Satpol PP Wilayah, Ketua Forum RT/RW Kelurahan Melayu Kota Piring, Ketua RT 003 dan Ketua RW 004, Ketua Karang Taruna Kelurahan Melayu Kota Piring, panitia remaja masjid, serta warga sekitar.
Acara berlangsung dengan aman dan tertib hingga selesai pada pukul 10.30 WIB.