TANJUNGPINANG— Babinsa Batu IX 01 Kota Sertu Supriyadi monitoring rumah warga terdampak banjir akibat curah hujan deras yang sedang melanda, Sabtu (11/1/2025).
Selain itu, disejalankan penyaluran bantuan dari Dinsos bersama Tagana Kota Tanjungpinang berupa : makanan siap saji, terpal , Kid Ware kepada warga yang terdampak banjir di wilayah Kelurahan Batu IX .
Adapun lokasi yang terendam banjir di wilayah Batu IX yakni
– Jln. jembatan buaya 80 cm km13 RT02/RW12 kelurahan batu IX , banjir sudah surut dan lalu lintas kendaraan sudah normal kembali.
– Jln. Bandara lama , Jln Adi Sucipto km12 ketinggian air 100 cm , banjir sdh berangsur surut dan lalu lintas kendaraan sudah normal kembali.
Lokasi pengungsian warga yg terdampak banjir :
1. RT.03 RW.09 Kelurahan Batu 9
– surau samawang
– rumah sewa kengan jaya 3 , 59 kk
– Perumahan elang , 61 kk
– rumah sewa hngkasturi , 18 kk
– rumah pak poliisi arnando
– rumah warga gg jalak 3 , 6 kk
2. Perum Puspandari RT1 RW 12 kp sidomulyo (120kk) Kel. Batu 9
– Surau Ar Raihan
– Surau Baiturrahman
– Perumahan warga sekitar yg lebih tinggi
3. Kp Bangunsari RT 01 RW 10 yg terdampak banjir, 35kk diungsikan ketempat warga yg tak terdampak
4. Masjid An Nur RT 03 RW002 dan perumahan cluster gesya dan Nusa raya 90 KK
– Warga yang mengungsi berangsur kembali utk membersih rumah masing – masing