TANJUNGPINANG — Dalam rangka menyambut hari besar keagamaan tahun 2025, Pemerintah Kota Tanjungpinang menggelar kegiatan penyerahan paket bingkisan kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Kecamatan Tanjungpinang Barat.
Acara tersebut berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Tanjungpinang Barat, Jalan Agus Salim, pada Kamis (20/3) pukul 15.00 WIB.
Babinsa Kelurahan Bukit Cermin, Sertu Dede Sugianto, turut hadir dalam kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan TNI dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Penyerahan bingkisan ini dihadiri oleh Walikota Tanjungpinang, staf ahli bidang pemerintahan, Asisten I, Kepala Dinas Sosial, Kapolres Tanjungpinang, Camat Tanjungpinang Barat, Danramil 01/Kota, Sekcam Tanjungpinang Barat, para lurah se-Kecamatan Tanjungpinang Barat, serta perwakilan warga penerima bantuan.
Acara diawali dengan doa bersama, dilanjutkan sambutan dari Walikota Tanjungpinang yang menyampaikan pentingnya kebersamaan dan kepedulian sosial dalam menyambut hari besar keagamaan.
Kapolres Tanjungpinang juga memberikan sambutan yang menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan hari besar keagamaan.
Puncak kegiatan ditandai dengan penyerahan paket bingkisan secara simbolis kepada perwakilan warga.
Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama dan berlangsung tertib hingga selesai pada pukul 16.30 WIB.
Babinsa Kelurahan Bukit Cermin, Sertu Dede Sugianto, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut berjalan aman dan lancar, serta diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.